
TRIBUNPALU.COM - Jumlah pasien positif terjangkit virus corona di Indonesia bertambah menjadi 117 kasus hingga hari Minggu (15/3/2020).
Angka ini bertambah 21 kasus baru dari pengumuman yang dilakukan kemarin.
"Per hari ini dari lab yang saya terima pagi ya, hari ini kita dapatkan 21 kasus baru, di mana 19 di antaranya di Jakarta, 2 di Jawa Tengah," kata Juru bicara penanganan virus Corona Achmad Yurianto seperti dikutip dari laman Kementerian Kesehatan, Minggu.
Yuri mengatakan, penambahan kasus di Jakarta merupakan hasil penelusuran terhadap kontak dari kasus sebelumnya.
Setelah itu, data pasien positif akan diberikan kepada pihak rumah sakit, yang akan meneruskan informasi kepada pasien.
• Pencegahan Penyebaran Corona, Jokowi: Saatnya Kerja dari Rumah, Belajar dari Rumah, Ibadah di Rumah
• Kisah Dokter yang Terbaring di Kasur Rumah Sakit Pasien Virus Corona yang Sepi, Potretnya Jadi Viral
Selain itu, menurut dia, dokter yang merawat pasien juga perlu memberitahu pihak Dinas Kesehatan setempat.
"Dokter pun harus menyampaikannya ke Dinkes setempat karena ini penting dalam konteks untuk tracing," ujar Achmad Yurianto.
Selanjutnya, kepala Dinkes berkomunikasi dengan kepala daerah masing-masing. Kepala daerah yang akan menginformasikan kepada masyarakat sesuai strategi mereka.
Sebelumnya diberitakan, Juru bicara penanganan virus Corona Achmad Yurianto mengatakan, kasus positif Covid-19 di Indonesia per Sabtu (14/3/2020) siang mencapai 96.
Jumlah itu bertambah 27 kasus dari sehari sebelumnya atau Jumat (13/3/2020).
• Cegah Penyebaran Corona, Anies Baswedan Minta Warga Jangan Pulang Kampung dan Tunda Acara Resepsi
• Imbas Pandemi Corona, Menpora-PSSI Putuskan Tunda Liga 1 dan Liga 2 Dua Pekan
Teknologi - Terbaru - Google Berita
March 15, 2020 at 02:56PM
https://ift.tt/3aRd5o6
UPDATE Corona di Indonesia: Pasien Positif Covid-19 Jadi 117 Orang, Mayoritas dari Jakarta - Tribun Palu
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "UPDATE Corona di Indonesia: Pasien Positif Covid-19 Jadi 117 Orang, Mayoritas dari Jakarta - Tribun Palu"
Post a Comment