INDOZONE.ID - Akibat semakin parahnya virus corona di dunia, Google akhirnya secara resmi membatalkan Google I/O 2020 secara total. Acara tahunan terbesar Google tersebut benar-benar dibatalkan, tak hanya acara fisik yang dibatalkan seperti pengumuman Google pada 3 Maret lalu.
"Kepedulian kami terhadap kesehatan dan keamanan pada developer, pegawai, dan komunitas lokal termasuk dengan aturan 'shelter in place' yang diterapkan oleh pemerintah Bay Area. Kami dengan sangat sedih tak akan mengadakan I/O dalam bentuk apa pun tahun ini," tulis Google melalui pernyataan mereka di situs resmi I/O.
"Saat ini, hal yang paling penting bagi kami adalah mengalihkan perhatian untuk membantu orang dengan semua tantangan yang kita hadapi. Kami akan tetap berkomitmen untuk menemukan cara lain untuk membagikan pembaruan platform untuk anda melalui blog developer dan forum komunitas," lanjut Google.
Sebelumnya acara itu telah dijadwalkan pada 12-14 Mei 2020. Biasanya konferensi tersebut akan memamerkan semua fitur baru yang akan dihadirkan ke Android di layanan Google lainnya. Pihak Google juga akan meluncurkan bermacam perangkat baru di ajang tahunan tersebut.
Setelah dibatalkannya I/O, belum diketahui bagaimana mereka akan melakukan bermacam peluncuran dan pengumuman itu. I/O hanyalah satu dari sekian banyak konferensi teknologi yang dibatalkan, ditunda, atau diubah jadwalnya akibat virus corona.
Artikel Menarik Lainnya:
Teknologi - Terbaru - Google Berita
March 21, 2020 at 09:01PM
https://ift.tt/3b87xG2
Gara-gara Covid-19, Google I/O 2020 Secara Total Dibatalkan - Indozone.id
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Gara-gara Covid-19, Google I/O 2020 Secara Total Dibatalkan - Indozone.id"
Post a Comment