Ditanya itu, Samsung Indonesia mengaku belum punya rencana sejauh ini. Pasalnya ketersediaan unit terbatas lantaran proses produksi yang tidak bisa dengan jumlah banyak dalam kurun waktu singkat.
"Karena ini crafmanship," ujar Annisa Nurul Maulina, Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia saat peluncuran Galaxy Fold di Jakarta. "Produk Galaxy Fold ini harus dibuat sedetail mungkin dan juga produk ini diimpor dari Korea," lanjutnya.
Sebelumnya pihak Samsung Indonesia mengaku lebih dari 10 ribu orang yang melakukan registrasi di situs resminya. Kendati ludes dalam waktu singkat mereka tidak menyebut jumlah pemesan awal.
Foto: Adi Fida Rahman/detikINET
|
Galaxy Fold hadir dengan dua layar. Di bagian luarnya terdapat layar Super AMOLED 4,6 inci HD. Ketika dibuka akan ada layar utama berukuran 7,3 inci QXGA+ Dynamic AMOLED yang dapat dilipat dengan mudah berkat Infinity Flex Display.
Galaxy Fold dilengkapi dengan enam kamera. Ditenagai prosesor Snapdragon 855 dengan fabrikasi 7nm dipadukan dengan RAM 12GB.
Sistem baterai ganda yang canggih dan berkapasitas 4.380mAh dirancang secara khusus untuk memastikan Galaxy Fold dapat menemani aktivitas penggunanya lebih lama.
Foto: Adi Fida Rahman/detikINET
|
Dengan harga Rp 30,880 juta, Samsung juga memasarkan Galaxy Fold dengan kemasan premium. Selain unit Galaxy Fold, disertakan Galaxy Buds dan Aramix Fiber Cover di dalam kemasan penjualannya.
Samsung juga memberikan penawaran lain penggantian layar hanya dengan membayar Rp 2 juta. Jika di luar garansi, biaya penukaran layar dikenakan biaya Rp 9 juta.
Layanan purnajual prioritas diberikan Samsung. Pembeli Galaxy Fold dapat menghubungi service center 24 jam lewat jalur khusus.
Simak Video "Samsung Galaxy Fold Dijual dengan Harga Fantastis"
[Gambas:Video 20detik]
(afr/asj)
Teknologi - Terkini - Google Berita
December 14, 2019 at 04:03PM
https://ift.tt/2PKDISU
Kapan Galaxy Fold Bisa Dipesan Lagi, Samsung? - detikInet
Teknologi - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kapan Galaxy Fold Bisa Dipesan Lagi, Samsung? - detikInet"
Post a Comment