Suara.com - Android dan iOS masing-masing memiliki keunggulan tersendiri yang ditawarkan kepada para pengguna perangkat dan membiarkan mereka memilih platform mana yang lebih disukai.
Keduanya menawarkan berbagai fitur premium dan pada beberapa titik, terkadang iOS memiliki fitur unggulan dibandingkan dengan Android, begitu pun sebaliknya.
Dilansir dari Android Authority, berikut lima keunggulan iOS dibandingkan dengan Android:
1. iOS umumnya lebih cepat dan lancar
iOS memiliki kinerja lebih baik daripada Android, setelah penggunaan perangkat jangka panjang. Hal itu didukung oleh prosesor buatan Apple yang lebih personal dan hanya berfokus pada produk-produk Apple.
Berbeda dengan Android yang banyak memiliki prosesor, OEM-nya dapat mengoptimalkan perangkat lunak untuk ponsel sesuka hati.
Ekosistem tertutup Apple, membuat integrasi lebih ketat. Semuanya dalam optimasi antara perangkat keras dan perangkat lunak karena Apple mengontrol produksi dari awal hingga akhir, sehingga dapat memastikan sumber daya digunakan lebih efisien.
2. iOS lebih mudah digunakan
Para penggemar Apple menyukai kesederhanaan dalam sistem operasi iOS. Berbeda dengan Android, para vendor smartphone membuat antarmuka yang jauh lebih beragam sehingga terkadang menyulitkan.
Dengan iOS, pengguna dapat membuat halaman beranda dengan baris dan kolom ikon yang dapat diatur sesuai keinginan tanpa adanya laci aplikasi.
3. Pembaruan tepat waktu
Mengingat iOS hanya diciptakan untuk perangkat Apple, perusahaan dapat meluncurkan pembaruan perangkat lunak tepat waktu jika perangkat iOS pengguna memenuhi syarat pembaruan.
Di Android, Google umumnya meluncurkan versi Android terbaru ke ponsel Pixel terlebih dahulu, sementara para produsen smartphone Android lain harus menunggu pembaruan dan mengoptimalkannya untuk perangkat mereka lalu merilisnya kepada pengguna.
4. Ekosistem Apple
Apapun produk Apple seperti iPhone, iPad, Apple TV, Apple Watches, dan Mac semuanya terintegrasi dengan iCloud, iMessege, FaceTime dan layanan in-house lainnya. Segalanya tersedia secara default di dalam kotak perangkat.
Namun, perangkat Android terkadang tidak memberikan layanan default yang mampu meningkatkan pengalaman pengguna. Sebagai contoh adalah komputasi awan. Umumnya, pengguna harus mengunduh aplikasi terpisah di dalam Google Play Store.
Di sisi lain, Apple App Store secara signifikan dikuratori dan diawasi lebih baik daripada Google Play Store. Pengguna dapat menginstal aplikasi melalui daftar pemeriksaan dan prosedur yang panjang dan mahal, tetapi aplikasi iOS memiliki kualitas keamanan yang baik dan umumnya lebih sedikit iklan.
5. Keamanan
Untuk saat ini, keamanan iOS bisa dibilang lebih unggul karena perangkat lunak memiliki pembaruan yang lebih konsisten untuk semua perangkat, ekosistem tertutup lebih sulit ditembus, dan toko aplikasi yang lebih ketat.
Meki begitu, bukan berarti Android tertinggal di belakang. Google juga terus mengamankan Play Store serta menambahkan langkah-langkah untuk memastikan ponsel dan informasi pengguna tetap aman, seperti verifikasi dua langkah, Google Play Protect, serta izin aplikasi yang lebih terkontrol.
Teknologi - Terbaru - Google Berita
January 29, 2020 at 12:19PM
https://ift.tt/37FrFhe
5 Keunggulan iOS Dibandingkan Android - Suara.com
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
Thanks infonya. Oiya ngomongin ponsel, kamu bisa loh manfaatkan perangkat tersebut sebagai instrumen penghasil uang. Caranya cek disini ya: Manfaatkan ponsel kamu buat hasilkan uang, ini caranya
ReplyDelete