Search

Google Akan Luncurkan Jawaban iPhone 11 Pro di 15 Oktober - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Persaingan industri ponsel akan semakin ketat. Setelah Apple meluncurkan iPhone 11 dan iPhone 11 Pro pekan lalu, Google akan meluncurkan PIxel 4 pada 15 Oktober. Google Pixel 4 akan menggunakan operating system (OS) Android 10.

Acara peluncuran Pixel 4 akan dilakukan di New York City dan undangannya sudah disebar ke berbagai media. Sebelumnya Google Pixel 4 dikabarkan akan meluncur awal tahun depan.


Google sendiri telah memberikan beberapa bocoran mengenai ponsel baru ini di akun twitter dan blog perusahaan. Mulai dari tampilannya hingga beberapa fitur barunya. Salah satunya teknologi Face unlock yang memungkinan pengguna bisa mengendalikan ponsel tanpa menyentuh layar tetapi menggunakan gesture tangan.

"Face unlock menggunakan teknologi pengenalan wajah yang diproses pada perangkat Anda, sehingga data gambar tidak pernah keluar dari ponsel Anda. Gambar yang digunakan tidak pernah disimpan atau dibagikan dengan layanan Google lainnya, " ujar Google dalam penjelasannya seperti dikutip dari CNBC International, Selasa (17/9/2019).

Google akan Luncurkan Jawab iPhone 11 Pro di 15 OktoberFoto: Bocoran Google Pixel 4 (iGeeksBlog)

Ada juga fitur "Motion Sense" dan menggunakan teknologi radar yang disebut "Soli" yang memungkinkan pengguna melewatkan lagu dalam aplikasi tanpa menyentuh ponsel, hanya melihat layar ponsel saja. Teknologi ini dikembangkan oleh tim Advanced Technology and Projects Google.
Google akan Luncurkan Jawab iPhone 11 Pro di 15 OktoberFoto: Bocoran Google Pixel 4 (detikcom/ indiashopps.com)

"Pixel 4 akan menjadi perangkat pertama dengan Soli, memberi daya pada fitur Motion Sense baru kami yang memungkinkan Anda melewatkan lagu, menunda alarm, dan membuat ponsel masuk ke mode hening (silence) ketika ada panggilan telepon, hanya dengan melambaikan tangan," ujar Google.
Google akan Luncurkan Jawab iPhone 11 Pro di 15 OktoberFoto: Bocoran Google Pixel 4 (cnbc/iGeeksBlog)

"Kemampuan ini hanyalah permulaan saja , dan saat Pixel menjadi lebih baik dari waktu ke waktu, Motion Sense juga akan berkembang. Motion Sense akan tersedia di negara tertentu."

(roy/sef)

Let's block ads! (Why?)



Teknologi - Terkini - Google Berita
September 17, 2019 at 06:33AM
https://ift.tt/30b3rvX

Google Akan Luncurkan Jawaban iPhone 11 Pro di 15 Oktober - CNBC Indonesia
Teknologi - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Google Akan Luncurkan Jawaban iPhone 11 Pro di 15 Oktober - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.